Pages


Saturday, June 15, 2013

Persela vs Persija : Musuh Sebenarnya

SBI - Persela boleh saja berbangga hati setelah berpesta 9 gol saat menjamu PSPS. Mereka menang dengan begitu mudah. Maklum PSPS putaran kedua didominasi pemain dengan level yang belum layak masuk ISL seiring krisis finansial yang menjangkit di tubuh klub itu.

Ada baiknya Persela tak terlalu larut dalam euforia 9-1, lawan mereka yang datang kali ini berbeda dengan PSPS. Pantang untuk meremehkan Persija yang jelas secara mental dan teknik jauh lebih baik dari putaran pertama. Apalagi Persija baru saja menang di Madura, jelas itu modal bagus untuk menghadapi Persela. Bek andalan Fabiano Beltrame sudah bisa dimainkan, wajar jika Persija pede mengincar minimal 1 poin di Lamongan.

Robertino dan Ismed wajib diwaspadai, mereka begitu baik dalam passing dan crossing. Lini depan pun berbahaya seiring pergerakan Lam Hok Kei yang sering mengecoh bek lawan, shoot on target Hok Kei juga terbilang akurat.

Coach Bendol tidak banyak mengubah strategi permainan. Pola 3-5-2 siap kembali diterapkan dengan menjaga keseimbangan bertahan dan menyerang. Tapi semua tentu bisa berubah sesuai situasi dan kondisi.

Beberapa Pemain Persela dalam kondisi percaya diri tinggi. Mario Costas yang seret gol mampu mencetak 3 gol saat melawan PSPS. Ini bisa melucut Costas untuk kembali membobol gawang Persija meski harus melewati hadangan Fabiano yang tangguh. Kemungkinan Samsul Arif yang kemarin diparkir akan menjadi starter karena laga krusial butuh pemain berpengalaman. Semoga saja Persela tidak over confidence.[garudasoccer/vrp]

No comments:

Post a Comment